Showing posts with label Bandung. Show all posts
Showing posts with label Bandung. Show all posts

Lereng Anteng Panoramic Cafe , Destinasi Wisata di atas Bukit Bandung yang Cantik dan Instagramable

Destinasi Wisata Lereng Anteng Panoramic Cafe di Punclut
Lereng Anteng

Kali ini saya ingin membagikan pengalaman berkunjung ke salah satu destinasi wisata yang cukup ngehits di Bandung. Sebenarnya ini  kunjungan yang lalu di tahun 2017, hanya saja saya belum menuliskan tentang pengalaman traveling ke sini.

Lereng Anteng Panoramic Cafe  berada di daerah Kampung Pagermaneuh, RT. 03/07, Pagerwangi, Lembang, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40391.

Lereng Anteng Panoramic Cafe Bandung merupakan salah satu tempat wisata di daerah Punclut, daerah yang terkenal dengan pemandangan asri nan hijau, dekat dengan Lereng Anteng, bisa ditemui tempat makan khas sunda yang berderet sepanjang kawasan Punclut.

Serunya menikmati sajian makan siang bersama keluarga. Saya dan keluarga makan siang terlebih dahulu di kawasan Punclut sebelum menuju Lereng Anteng. Sajian makanan khas Sunda menjadi andalan kawasan Punclut.

Menikmati Rasa makanan khas Sunda dengan menu nasi merah dan makanan lainnya sambil lesehan dan menikmati keindahan alam Punclut sungguh jadi pengalaman yang unik dan berkesan.

Makan bersama di Punclut


Akses Menuju Lereng Anteng

Akses menuju Lereng Anteng cukup mudah tinggal menelusuri kawasan Punclut sebelumnya masuk dari Ciumbuleuit, pintu masuk ke kawasan Punclut.

Kawasan Punclut merupakan dataran tinggi yang terdekat dengan kota Bandung, dapat diakses tak lebih dari 8 KM perjalanan berkendara, sehingga rekomended  dikunjungi sewaktu traveling ke Kota Bandung.

Begitu masuk kawasan Lereng Anteng Panoramic Cafe, terdapat tempat parkir yang luas untuk motor dan mobil. Ada pemandangan cantik nan instagramable dengan background payung melayang di udara. Spot cantik yang jadi incaran para traveler. Saya juga sempat berfoto di spot ini.

Spot Lereng Anteng Favorit Traveler


Asal Nama Lereng Anteng

Asal nama 'Lereng Anteng' itu sendiri, beras dari kata 'Lereng' yaitu tempat yang berada di pinggir  atau dataran tinggi, sedangkan kata 'Anteng'  berasal dari bahasa sunda, artinya suasana yang nyaman dan betah berlama-lama menikmati  keindahan alam asri khas  Punclut.

Lereng Anteng dibuka sejak tanggal 1 Juni 2016 yang lalu. Menempati  area yang cukup luas yaitu sekitar 500 m2, yang dikenal sebagai tempat  wisata dengan pemandangan yang cantik dan instagramable.

Pesona Lereng Anteng Panoramic Cafe

Karakteristik tempat wisata kuliner di punclut adalah saung-saung 'Rumah Makan Sunda' yang persis berada di pinggir tebing di puncak ciumbuleuit, dengan pemandangan 'Paris Van Java' nan eksotis  membuat tempat ini jadi destinasi favorit keluarga yang sayang untuk dilewatkan.

Saung Khas Lereng Anteng

Kita bisa menikamati kuliner Khas Bandung sambil berada di tengah saung dengan pemandangan khas Kota Bandung yang cantik.

Punclut adalah kawasan wisata favorit yang instagramable, cocok untuk swafoto dan foto bersama keluarga, juga tempat asyik untuk  menikmati kuliner khas Sunda sambil menikmati pemandangan dan freshnya udara khas pegunungan.

Lereng Anteng Panoramic Cafe merupakan tempat yang ngehits dan asyik dikunjungi oleh seluruh anggota keluarga, sambil menikmati view yang indah ditengah balutan kebersamaan.

Bagaimana, Sahabat, tertarik untuk mengunjungi Lereng Anteng Panoramic Cafe Bandung?